Sebanyak 91 mahasiswa
Ilmu Al-Qur’an dan Tafsir Angkatan 2022 dan 2021 sukses mengikuti kegiatan
Latihan Dasar Kepemimpinan Mahasiswa (LDKM) yang diadakan oleh Himpunan
Mahasiswa Jurusan Ilmu Al-Qur’an dan Tafsir, Fakultas Ushuluddin dan Filsafat,
Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar pada Jumat-Ahad, 30 September-2 Oktober
2022 lalu. Kegiatan yang bertemakan “Menumbuhkan Karakter Qur’ani yang Bersikap
Kritis, Berintelektual, dan Beradab” tersebut diselenggarakan di Kampong Kopi
Bawakaraeng, Dusun Bilayya, Desa Pallantikang, Kecamatan Pattallassang,
Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan.
Dibuka pada Jumat (30/9)
lalu, kegiatan LDKM ini mendapat sambutan yang antusias dari para peserta
dengan menyajikan beberapa materi, diantaranya: retorika, kerangka berpikir
ilmiah, metode persidangan, manajemen kepemimpinan dan keorganisasian, serta
adab-adab qur’ani. Berbagai kegiatan
menarik pun turut
dihadirkan guna menciptakan suasana yang nyaman dan menyenangkan untuk para
peserta, seperti kegiatan senam pagi, shalat berjamaah, makan bersama, api
unggun, dan outbound.
Riang Cahaya Anugrah
selaku Ketua Umum HMJ
Ilmu Al-Qur’an dan Tafsir menyampaikan
tujuan yang hendak dicapai pada kegiatan ini yaitu untuk membentuk
jiwa kepemimpinan mahasiswa baru yang berlandaskan Al-Qur’an dan membangun
solidaritas di masyarakat Ilmu Al-Qur’an dan Tafsir.
Lebih lanjut, mahasiswa semester tujuh ini mengungkapkan perihal faktor-faktor
keberhasilan dari kegiatan LDKM
ini.
“Suksesnya kegiatan ini tentu tidak lepas
dari kerja keras seluruh panitia dan pengurus himpunan yang telah mengorbankan
waktu dan pikiran mereka, dan juga tak lupa dukungan dan arahan yang selalu
diberikan oleh dosen-dosen kami di prodi.” ungkapnya.
Selain itu, mahasiswa
yang kerap disapa Riang ini mengungkapkan beberapa kendala yang dihadapi selama
proses persiapan hingga terlaksananya kegiatan, seperti cuaca yang tidak
menentu sehingga mengakibatkan beberapa dari panitia dan peserta jatuh sakit. Bersyukur,
kendala tersebut dapat diatasi dengan baik.
Muh. Iksan Mubarak Asmin, selaku Ketua Panitia pada
kegiatan kali ini juga ikut mengutarakan
pesan
dan kesan menariknya.
“Kesan saya selama
kegiatan LDKM ini di adakan adalah mendapat begitu banyak pelajaran dan
pengalaman yang berharga. Mulai dari rasa kekeluargaan, saling melindungi, dan
khawatir dengan keselamatan dan kesehatan peserta maupun pantia LDKM. Kemudian saya juga
menjadi lebih tahu secara dalam dan luas apa itu sebenarnya pemimpin, dan saya
ingin katakan kepada teman-teman kader LDKM angkatan 2022 bahwa kegiatan ini bukanlah
ajang untuk membalas dendam yang kami sudah lalui tetapi ini adalah ajang untuk
melatih atau membentuk jiwa dan karakter teman-teman agar mempunyai mental
pemimpin yang hebat” tuturnya.
Terakhir, mahasiswa asal
Kolaka ini turut mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada semua pihak yang
ikut menyukseskan kegiatan tersebut.
“Saya
selaku ketua panitia ingin mengucapkan terima kasih banyak kepada teman-teman dan kakak-kakak panitia yang telah
bekerja keras untuk memberikan yang terbaik kepada peserta LDKM angkatan 2022
ini. Terima kasih juga kepada para
pemateri atas ilmu dan motivasi yang telah dibagikan kepada adik-adik kita.
Semoga apa yang disampaikan dapat memberikan manfaat dan semangat untuk menjadi
pemimpin yang baik di masa depan. Terima kasih juga kepada pihak
kampus, fakultas, dan prodi yang telah memberikan dukungannya
kepada kami baik itu berupa materiil maupun non-materiil.” ujarnya saat
diwawancarai via WhatsApp pada Kamis (13/10) lalu.